Hubungan anak dan orangtuaIlmu feng shui memang memberi banyak jalan dan cara mencapai sesuatu keinginan. Begitu banyak teori yang bagi kalangan praktisi pemula merupakan penyebab kefrustasian yang mengakibatkan ketidak berhasilan menerapkan feng shui. Karena merasa sudah menerapakan teori-teori yang ada dan dipelajari dari sebuah buku. Karena sepanjang saya belajar tidak ada satu bukupun yang mencakup keseluruhan maksud feng shui secara utuh. Teori terpecah-pecah dalam dalam beberapa buku dengan teorinya yang bertingkat-tingkat.


Saya cuma beruntung mendapat teman dan klien yang "lugu". Menerima dengan sabar setiap masukan sampai mereka benar-benar merasakan satu perubahan dalam kehidupan kesehariannya. Dan ini menjadikan catatan kasus dan pemecahan menjadi semakin bervariasi.

Berikut salah satu kasus yang menceritakan salah satu penyebab ketidak berhasilan menerapkan feng shui.

Seorang teman saya menjadi klien saya selama dua tahun. Semua pemahaman feng shui sudah diterapkan ke dalam layout rumahnya. Namun ini sangat luar biasa. Sedikit sekali kemajuan yang mereka sekeluarga dapatkan kecuali anaknya yang menjadi lebih pintar dari biasanya. Mereka sebenarnya sudah gembira dan cukup dengan situasi tersebut. akan tetapi saya merasa itu belum cukup. Seharusnya lebih dari sekedar itu.

Saya meneliti sekali lagi apa-apa yang belum dipelajari. Akhirnya ada satu naskah yang membahas tentang keberuntungan keturunan. Keberuntungan keturunan adalah keberuntungan anak-anak. Lokasi keberuntungan keturunan adalah di sektor Barat dalam atribut 8 sektor . Naskah ini membuka cara pandang lain tentang keberuntngan anak yaitu kita adalah anak dari orang tua kita. Kalau memperhatikan naskah ini maka seharusnya rumah orang tua kita juga harus mendapat perhatian pada sektor Barat. Dan Ia benar-benar mengikuti saran saya untuk melakukan keseimbangan pada sektor barat di rumah orang tuanya. Hasilnya membuat kaget! Tak lama setelah itu ia mendapat PHK karena penciutan karyawan. Di Bali saat itu banyak terjadi PHK karena situasi ekonomi yang turun akibat bom.

Namun melihat hal lain yang menggembirakan adalah usaha kue istrinya semakin maju. Ini berarti feng shui rumah indikasinya OK. Saya menghibur untuk bersabar walaupun Ia menyadari situasi. Saya menjelaskan bahwa feng shui terkadang aneh membuka jalan keberuntungan. Dan benar dalam 6 bulan Ia malah berhasil membuat usaha konsultan di bidangnya dan memiliki beberapa karyawan dengan klien-klien yang lumayan dan tentu penghasilannya beberapa kali lipat daripada dulu Ia sebagai karyawan.

Bagi yang tidak lagi mempunyai kedua orang tua hal ini tidak berlaku. Kasus tadi menjadi bahan penelitian kepada klien yang masih mempunyai orang tua.

Sebagai bahan acuan lain bahwa sektor Barat rumah orang tua (bagi yang masih orang tuanya masih ada) sudah baik adalah dengan mengamati saudara kandung kita apakah ada yang berhasil. Kalau tidak satupun ada yang berhasil maka artikel ini perlu mendapat perhatian. Maka seimbangkan sektor Barat di rumah orang tua sesuai dengan materi pada Atribut 8 sektor .

Mengundang Energi Positif Agar hidup Lebih Bahagia...
Mengundang Energi Positif Agar hidup Lebih Bahagia. Sehat dan Sukses

Kali ini saya ingin berbagi bagaimana mengundang energi positif agar hidup kita lebih sehat. sehat dan sukses.
Nah pada artikel ini saya ingin memfokuskan tentang bagaimana mengundang energi positif tersebut kedalam rumah kita? Artikel lain mengenai [ ... ]

SHIO YANG REZEKI MENURUN HARUS TAHUN 2021

DEAR MEMBER INDO FENG SHUI, MULAI BULAN INI INDOFENGSHUI.COM ADA DI YOUTUBE BISA VIEW - DITUNGGU SARAN UNTUK MATERI. TERIMAKASIH, MASTER Bencana dunia Covid-19 melumpuhkan sendi-sendi kehidupan. Saat ini yang paling penting adalah menyelamatkan  [ ... ]

Mencapai Kekayaan – Keberuntungan Generasi

Naskah fengshui sungguh bertingkat dan perlu pemahaman yang baik. Pada suatu ketika di masa menjadi konsultan ada satu masalah yang memerlukan pemahaman praktek fengshui yang teliti. Seseorang ini sudah menjadi klien sejak masih kos dan menemukan ind [ ... ]

Pakelem - Larungan Kamis Umanis (Legi)
Pakelem - Larungan Kamis Umanis (Legi)

Feng shui adalah mengadaptasi berbagai aspek alam lingkungan di mana feng shui itu dipraktikkan. Di Nusantara, para leluhur, nenek moyang telah mengajarkan pakelem atau larungan ke laut. Dalam sastra dikatakan laut adalah sumber segala kekayaan yang  [ ... ]

Other Articles

Newsletter

Daftarkan email anda untuk mendapatkan update terkini dan artikel penting dari situs kami. Alamat email hanya digunakan untuk pengiriman newsletter saja.

Nama:
E-mail: